TIPS BERBICARA SAAT MENGGUNAKAN GIGI PALSU
Menggunakan gigi palsu tidak seharusnya membuat Anda menarik diri dari percakapan sehari-hari meskipun benar bahwa hal itu dapat mempengaruhi bicara Anda pada awalnya, namun, ada beberapa hal sederhana yang dapat Anda lakukan untuk berbicara menggunakan gigi palsu baru Anda dan membuat diri Anda didengar.
PENGULANGAN, PENGUCAPAN DAN PEMANJANGAN
Ketika gigi palsu baru Anda terpasang, mungkin ada beberapa kata yang sulit dilafalkan, namun hal ini sangat normal. Berlatih mengulang dan memperpanjang kata-kata dan frasa-frasa yang umum digunakan akan membantu Anda berkomunikasi secara efektif dengan gigi palsu Anda. Huruf ‘S’ dan ‘F’ cenderung paling sulit, jadi cobalah dengan kata-kata yang mengandung huruf-huruf ini.
MEMBACA DENGAN KERAS UNTUK DIRI ANDA SENDIRI
Saat Anda telah mengetahui kekurangan dalam pengucapan, Anda perlu mendapatkan kembali kepercayaan diri dalam berbicara sambil menggunakan gigi palsu Anda. Cobalah membaca surat kabar atau buku dengan nyaring – ini akan membantu Anda terbiasa dengan suara Anda dengan gigi palsu, yang akan membantu membangun kepercayaan diri Anda ketika berbicara. Lalu, cobalah melihat ke cermin – seperti ketika Anda berlatih pidato – ketika melakukannya, Anda dapat melihat pola bicara Anda tidak berbeda dengan sebelum Anda memakai gigi palsu.
BERCAKAP-CAKAP
Berbicara dengan keluarga dan teman adalah cara terbaik untuk membantu dan meningkatkan keseluruhan bicara Anda. Membawa orang yang dekat dengan Anda untuk mendengarkan pola bicara Anda dapat menjadi bantuan besar, karena mereka dapat mengidentifikasi kata mana yang menjadi kesulitan Anda dan mungkin perlu melatihnya. Melakukan percakapan dengan menggunakan gigi palsu juga akan membuat Anda merasa seperti diri sendiri dan dapat menjadi pemicu untuk meningkatkan kepercayaan diri Anda.
Jika Anda telah mencoba latihan-latihan ini dan masih berjuang untuk beradaptasi dengan gigi palsu Anda, berbicara dengan dokter gigi adalah langkah selanjutnya. Mereka dapat menawarkan saran dan informasi lebih lanjut mengenai bantuan tambahan, seperti perekat gigi palsu, untuk membantu mengembalikan senyum di wajah Anda.